

Komunikasi merupakan fondasi utama dalam membangun relasi sosial, menyampaikan gagasan, serta mengelola interaksi di tengah dinamika masyarakat modern. Buku ini disusun secara sistematis untuk memberikan pemahaman komprehensif mengenai konsep, proses, dan strategi komunikasi yang efektif, mulai dari pengertian dasar komunikasi hingga penerapannya dalam konteks sosial, krisis, media digital, pada persfektif pendidikan nonformal. Melalui pembahasan yang terstruktur dalam tujuh bab, pembaca diajak memahami elemen dan proses komunikasi, perbedaan komunikasi verbal dan nonverbal, profil dan prasyarat seorang komunikator, serta pentingnya keterampilan mendengar aktif. Buku ini juga mengulas secara mendalam komunikasi dalam situasi krisis, etika dan keterampilan menulis di media sosial, serta strategi membangun dan memelihara relasi sosial di era digital. Keunggulan buku ini terletak pada pembahasan strategi komunikasi sosial dalam pendidikan nonformal yang dikaitkan dengan kearifan lokal, komunikasi partisipatif, dan peran pendidik sebagai komunikator sosial. Dengan pendekatan teoritis dan praktis, buku ini diharapkan menjadi referensi penting bagi mahasiswa, dosen, pendidik nonformal, fasilitator masyarakat, serta siapa pun yang ingin meningkatkan kualitas komunikasi sosial secara efektif, etis, dan berkelanjutan.
Buku
Rp 50.000
Penulis
Ridwan, S.K.M, M.Kes, Dr. Chelda Yuliana, M.Pd & Dr. Sri Yatun, M.Pd
Penerbit
CV Intelegensiana
Terbit
Januari 2026